Jakbook Fair Bakal Digelar di Pasar Kenari
access_time Senin, 21 Oktober 2019 15:31 WIB
remove_red_eye 2228
person Reporter : Wuri Setyaningsih
person Editor : Budhy Tristanto
Perumda Pasar Jaya akan menggelar Jakbook Fair, pada 25 Oktober hingga 3 November mendatang di Area Exebition Pasar Kenari, Jalan Salemba Raya, Jakarta Pusat.
Kami bekerja sama dengan penulis dan penerbit serta Agromedia terkemuka.
Asisten Manager Humas Perumda Pasar Jaya, Amanda Gita Dinanjar mengatakan, Jakbook Fair yang akan menampilkan 2.000 judul buku ini bertujuan meramaikan Pasar Buku Kenari.
"
Kami bekerja sama dengan penulis dan penerbit serta Agromedia terkemuka. Dengan Jakbok Fair ini diharapkan masyarakat akan lebih tahu Pasar Buku Kenari," ujarnya, Senin (21/10).Promosi Pasar Buku Kenari Terus DigencarkanSedangkan untuk segmentasi pengujung, Perumda Pasar Jaya membidik pelajar dan masyarakat luas. Sebab selain jenis novel fiksi akan banyak buku pelajaran juga dipamerkan dalam kegiatan ini.
"Akan ada 2000 judul buku lokal dan impor dari penerbit ternama, harga mulai dari Rp 5000. Jadi sayang untuk dilewatkan," tutupnya.